Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Sambut Ramadan 1445 H, Kementerian Agama merilis buku Syiar Ramadhan Mempererat Persaudaraan. Buku ini memuat sejumlah materi Kuliah Tujuh Menit (Kultum) Ramadan, Khutbah Jumat, serta Khutbah Idul Fitri.
Buku Kultum ini dirilis oleh Dirjen Bimas Islam Kamaruddin Amin, saat membuka Catch the Moon Ramadhan Kareem: Edukasi, Simulasi, dan Visualisasi Hilal Awal Ramadhan 1445 H di Jakarta, Jumat (8/3/2024). Giat ini diikuti ratusan milenial dan Gen Z, serta aktivis media sosial. “Buku ini dihadirkan untuk memfasilitasi masyarakat. Kita berikan ini untuk dimanfaatkan. Tetapi, kita tidak bisa memaksakan ke masyarakat untuk memakai buku ini,” ujarnya.
Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah, Ditjen Bimas Islam, Kemenag, Adib mengatakan, buku ini dihadirkan untuk memperkaya khazanah yang bisa digunakan para aktivis masjid dalam menyusun kurikulum kuliah Ramadan.
“Kalau anda mau khutbah Jumat, mau mengisi kuliah Ramadan, baca buku ini untuk bisa menjadi bahan materi. Buku ini juga bisa dipakai oleh para aktivis masjid sebagai panduan dalam menyusun kurikulum kuliah Ramadan,” ungkap Adib.
Buku tersebut dapat diunduh dengan mengklik tautan di bawah ini.
Terimakasih atas kunjungannya, mohon doa' agar kami sekeluarga diberikan kesehatan dan blog ini terus berkembang serta berguna bagi semua orang. Memberi manfa'at baik di dunia maupun di akhirat.
Berbagi dengan Ikhlas, semoga menjadi amal jariah......
Jika informasi ini bermanfaat, Jangan lupa Share ya, Terima Kasih.
Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakaatu


Tidak ada komentar:
Posting Komentar